Minggu, 31 Mei 2009

Pemantau Suhu Lewat Internet


Ini merupakan rangkaian downloader atmega 8 yang diberi
inputan LDR (bisa juga lm35) yang dihubungkan pada kaki no 23(port adc), untuk mendownload program pada atmega8 ini kami menggunakan software bascom avr dan ponyprog. Dibawahnya adalah rs 232 yang menjembatani hubungan dari mikro yang berlogika low untuk 0V dan high untuk 5V, sedangkan pada PC low jika +12V dan high jika 0V,selain ini untuk mendowload menggunakan kabel serial yang dihubungkan ke downloader (gambar fix ada dibawah). Pada program xtal yang diisikan sesuai xtal yang digunakan , disini kami menggunakan xtal 4MHZ, dan baudrate-nya kami mengisikan 9600, tapi pada Stamplot baudrate yang ditulis adalh 2400, karena keadaan riilnya baudrate yang sebenarnya adalah baudrate pada program dibagi 4(9600/4=2400)


Keadaan Stamplot sebelum di 'CONECT' kan yaitu
Pada stamplot (kebetulan kami menggunakan stamplot) komputer server,buka dan atur TCP/IP gateway nya, sesuai dengan ip pada PC yng menjadi server,dan jangan lupa pengisian port nya sesuai dengan port serial yang digunakan .
Setelah TCP/IP server di 'SET' maka buat stamplot pada pC client, samakan alamat-alamat pada program dengan pc server maupun pada pc client,buka "configuration port", pilih tcp, masukkan ip pc server dan isi port dengan nilai 9001(standar sesuai help pada stamplot).
Tampilan pada pc client:

Karena pada program kami menampilkan nilai analog (berupa grafik) dan juga nilai digital berupa angka maka setelah di "start stamplot" dan "conect stamplot" maka hasil yang tertampil adalah seperti gambar gambar disamping.







Contoh program sederhana pada software bascom avr (atmega8)
Cara kerja alat secara keseluruhan adalah:
Pada alat ini sensor akan mendeteksi perubahan suhu lingkungan sekitar sensor, kemudian data diolah lewat ATMEGA8,kemudian level tegangan dari mikro diubah oleh max 232, hingga menjadi level tegangan yang sesuai dengan level tegangan pada pc, kemudian ditampilkan melalui PC dalam bentuk grafik pada stamplot. Kemudian data tersebut di online melalui internet dan di 'set' sebagai server, sehingga pc client dapat yang telah di"set" tcp/ip-nya dapat mengakses atau memantau suhu pada sistem (tempat sensor ditempatkan)
n

Kesimpulan, pada alat ini kami melakukan dua bentuk komunikasi data, yaitu komunikasi data antara mikrokontroller atmega8 dengan pc menggunakan rs 232 dan komunikasi antara PC ke PC dengan melalui protokol tcp/ip (jaringan)